Cara Mengubah Format Video

Cara Mengubah Format Video

Format Video

Cara Mengubah Format Video -- Halo TeknoFrend, sudah lama saya tidak membuka blog ini dan tidak pernah melakukan postingan baru. Nah sekarang waktunya Teknologi Komputer melakukan postingan baru hehe. Postingan kali ini akan saya beri judul " Cara Mengubah Format Video ". Untuk mengubah format video dengan apa yang Anda inginkan, Anda cuma harus memiliki aplikasi yang bernama Any Video Converter. Dengan aplikasi ini Anda dapat gunakan untuk mengubah video yang berformatkan AVI, FLV, MPEG 4, MP4, MKV, SFW, DVD,Mp3, WebM menjadi 3GP atau sebaliknya. 

Any Video Converter ini adalah aplikasi yang paling mudah untuk mengubah format video yang Anda inginkan. Selain untuk mengubah format video, Any Video Converter ini dapat juga digunakan untuk mendownload video-video di Youtube dan mengubah videonya setelahnya. Aplikasi ini pula dapat mengubah format video tanpa mengurangi kualitas awal mula sebuah video. Dan yang paling saya suka dari aplikasi ini adalah aplikasi ini bersifat yang namanya Gratis atau Free hehe.

Langsung saja ya sob, daripada banyak basa-basi tapi kagak jelas, mending langsung ke TKPnya saja hehe. Untuk awal mula mengubah format video ini, Anda harus memiliki aplikasi Any Video Converter agar mengubah formatnya dapat berjalan dengan mudah, lancar dan cepat. Apabila Anda belum mempunyai aplikasinya, Download saja aplikasinya di http://adf.ly/CHaQd. Setelah masuk di situs tersebut, Anda tinggal klik tombol bertuliskan " Free Download ". Jika sudah tunggu proses downloadnya hingga selesai, bisa sambil makan, nonton TV dll tapi jangan nunggunya sambil nonton Ketoprak hehe. Ukuran aplikasi ini mungkin hanya 27,6 Mb. Jika sudah selesai downloadnya, Instal dulu dengan cara berikut ini :
  1. Pertama klik 2x Setup aplikasi Any Video Converternya dan klik " RUN ".
  2. Kemudian klik " Yes ".
  3. Setelah Anda klik tombol Yes, maka akan muncul " Select Setup Language ". Pilih bahasa mana yang akan Anda kehendaki.
  4. Kemudian tinggal ikuti langkah-langkahnya, Klik next.
  5. Centang kotak yang bertuliskan " I accept the agreement, lalu klik next lagi.
  6. Kemudian dari situ Anda tinggal klik next.
Nah itu cara untuk menginstal aplikasi Any Video Converter sedangkan cara untuk Mengubah Format Video, dapat Anda lakukan dengan cara berikut :
  1. Buka aplikasi Any Video Converternya, kemudian Anda klik pada tombol Add Video Files atau bisa langsung dengan drag and drop ke dalam layar utamanya.
  2. Lalu pilih format Videonya di bagian sebelah kanan.
  3. Jika Anda telah mantab dengan format Videonya, Anda tinggal klik pada bagian Convert Now! sebelah Add URLs.
Nah cuma itu yang dapat Teknologi Komputer berikan dan semoga Cara Mengubah Format Video dapat membantu dan mempermudah Anda untuk menikmati segala video di semua format video. Selamat mencoba.



Contact Us

Name

Email *

Message *

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Back To Top